Yuk Cari Tau, Fakta Unik Se’i Sapi Khas NTT

By. afifah - 29 Sep 2023

Bagikan:
img

sumbermakanan.co.id - Se'i Sapi adalah makanan khas dari Nusa Tenggara Timur (NTT) yang terkenal dengan rasa dan teksturnya yang unik. Se’i sendiri merupakan daging yang dipotong ukuran kecil memanjang, lalu diolah dengan cara diasap dengan bumbu tertentu sehingga menghasilkan cita rasa yang kaya dan nagih. Untuk menikmati se’i sapi, kamu tak perlu jauh – jauh ke NTT, karena saat ini di kota – kota besar sudah banyak ditemui otlet yang menjual se’i sapi dengan harga yang terjangkau. Seperti makanan pada umumnya, dibalik kelezatannya, se’i sapi juga mnenyimpan banyak cerita menarik. Simak selengkapnya berikut.

Baca juga: Cara Mudah Membuat Bistik Daging Sapi Sederhana yang Enak dan Gurih

Asal muasal kata Se'i

Kata "Se'i" berasal dari Bahasa Rote yang artinya daging yang diiris dengan ukuran kecil memanjang lalu dimasak dengan cara diasapi mengugunakan bara api hingga matang. Makanan ini awalnya menggunakan daging rusa, tetapi sekarang lebih umum menggunakan daging sapi.

Makanan khas suku Rote

Se'i Sapi merupakan makanan khas suku Rote, penduduk asli Pulau Rote di Kabupaten Rote Ndao, sebuah kabupaten yang ada di wilayah Nusa Tenggara Timur. Kemudian, makanan ini merambah selera masyarakat NTT dan populer hingga luar negeri.

Nikmatnya Berkombinasi dengan Sambal dan Sayuran

Makanan asal indonesia terkenal dengan rasanya yang segar dan pedas. Se'i Sapi ini menjadi salah satu makanan yang memiliki cita rasa yang khas dan nikmat saat disantap bersama sambal dan sayuran. Salah satu sambal yang kerap dikombinasikan dengan se’i adalah sambal lu’at yang terbuat dari campuran cabai, jeruk nipis dan daun lu’at. Selain itu juga bisa menggunakan sambal matah dan sambal terasi.

Baca juga: Cita Rasa Tradisional: Cara Membuat Pepes Daging Sapi yang Menggugah Selera

Aroma dan Tekstur yang Khas

Proses pemasakan dengan pengasam menjadi salah satu faktor dibalik kelezatan se’i sapi karena menghasilkan aroma yang harum, tekstur yang empuk, dan rasa yang lezat. Teknik pengasapan ini telah digunakan sejak dulu oleh Masyarakat Nusa Tenggara Timur dalam memasak daging sapi.

Se'i Sapi Kekinian

Belakangan ini, Sapi Sei mendapatkan perhatian luas di media sosial, terutama oleh golongan anak muda. Kegemaran mengkonsumsi se’i sapi mungkin berkaitan dengan pengembangan sei sapi yang mengikuti tren makanan kekinian dengan adanya variasi dalam penyajiannya. Saat ini, sudah banyak rumah makan atau restoran yang menyediakan Se'i Sapi dengan rasa yang tak kalah dengan versi aslinya.

Se'i Sapi memang memiliki banyak fakta unik yang menarik untuk diketahui. Dari asal kata Se'i, makanan khas suku Rote, hingga variasi kekinian Se'i Sapi, semuanya menambah daya tarik makanan ini bagi para penikmat kuliner. Bagaimana? Apakah kamu teratrik untuk mencobanya?

Baca juga: Inilah Jenis Sosis Berdasarkan Proses Pembuatannya




Whatsapp Logo
Start a Conversation Hi! Click one of our member below to chat on Whatsapp